Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Harga Tiket Dan Rute Lokasi Air Terjun Kanto Lampo Giayar Bali

Harga Tiket Dan Rute Lokasi Air Terjun Kanto Lampo Giayar Bali

Lokasi Air Terjun Kanto Lampo sering sekali di cari oleh para wisatawan yang ingin datang berkunjung ke lokasi wisata air terjun ini, kanto lampo saat ini sedang viral - viralnya di bincangkan di media sosial karena terkenal keindahan alamnya yang menakjubkan.

Nah setelah di artikel sebelumnya saya membahas mengenai 5 Hotel Murah di Bandung kini di artikel selanjutnya saya akan membahas tentang wisata alam air terjun kanto lampo yang berada di bali tepatnya di giayar.


Air Terjun Kanto Lampo Giayar



Lokasi Air Terjun Kanto Lampo Giayar Bali
Air Terjun Kanto Lampo


Kanto lampo merupakan air terjun yang memiliki view yang sangat mempesona dengan aliran air yang lumayan deras, Air di sini masihlah sangat jernih dan bersih karena langsung keluar dari mata air dari atas pegunungan. 

Dengan tinggi 15 meter air terjun kanto lampo mampu menarik wisatawan lokal maupun mancanegara untuk datang ke lokasi air terjun, walaupun wisata ini masih tergolong baru namun siapa sangka air terjun kanto lampo mampu mendatangkan wisatawan yang cukup banyak pada hari biasa ataupun pada liburan tiba. 

Air terjun kanto lampo giayar bisa jadi rekomendasi liburan menyenangkan bagi kamu karena kanto lampo menyajikan pemandangan cantik dengan air yang masih sejuk juga segar di badan pasti membuat kamu betah berlama - lama di sini, jika kamu ingin ingin melupakan rasa penat karena karena suasana perkotaan ataupun rasa stress karena pekerjaan berkunjung ke wisata ini bisa menjadi pilihan kamu untuk melupakan rasa bosan kamu.


Lokasi Air terjun Kanto Lampo Giayar



Lokasi Air Terjun Kanto Lampo Giayar Bali
Air Terjun Kanto Lampo



Kanto Lampo berlokasi di Br. Kelod Kangin, Desa Beng, Kecamatan/Kabupaten Giayar, Bali, kamu bisa datang ke alamat tersebut. jarak lokasi dari pusat kota denpasar tidaklah terlalu jauh hanya berjarak kira - kira 30 kilometer, sedangkan kalo dari giayar hanya berjarak 3 kilometer ke arah utara.

Bagi kamu ingin pergi ke lokasi air terjun kanto lampo harus melewati sedikit tantangan guys kamu harus menuruni puluhan anak tangga untuk sampai ke lokasi tapi jangan khawatir karena di sana ada tempat peristirahtan dan pedagang juga kok jadi kamu bisa beristirahat bila kamu merasa capek.

Tapi setelah kamu sampai di air terjun saya yakin pasti rasa capek dan pegal akan terbayar oleh pemandangan yang sangat indah. saran dari saya jika kamu ingin pergi ke kanto lampo jangan pas hujan ataupun setelah hujan karena akses menuju lokasi bisa sangat licin.


Peta Lokasi Air Terjun Kanto Lampo Giayar



Nah kalo kamu ingin pergi ke air terjun kanto lampo sebenarnya kamu bisa memakai alamat di atas, namun untuk mempermudah kamu menuju kanto lampo saya kasih maps-nya deh supaya bisa jauh lebih gampang dan tidak tersesat. kamu bisa lihat petanya pake smartphone kamu ataupun pc kamu guys.




Harga Tiket Wisata Air Terjun Kanto Lampo Giayar



Lokasi Air Terjun Kanto Lampo Giayar Bali
Air Terjun Kanto Lampo


Untuk menikmati wisata air terjun kanto lampo anda tidak perlu mengeluarkan biaya banyak - banyak kok cukup Rp. 5.000 anda bisa menikmati keindahan kanto lampo. parkir di sini tidaklah di kenai biaya, wisata air terjun kanto lampo masihlah di kelola oleh masyarakat sekitar jadi kalo kamu ingin datang ke sini kamu bisa datang desa beng lalu tanya pada warga sekitar, mereka pasti akan dengan senang menunjukan rutenya menuju kanto lampo. untuk jam operasional kanto lampo di mulai jam 08.00 - 17.00 WITA kamu datang di jam kerja tersebut.


Cari wisata seru lainnya di bali, mungkin kamu tertarik membaca...

- Pesona Pantai Dreamland
- Wanagiri Hidden Hills Bali

Oke guys mungkin segitu aja.... happy travelling.
Open Comments

Posting Komentar untuk "Harga Tiket Dan Rute Lokasi Air Terjun Kanto Lampo Giayar Bali"